Cara Transfer Mandiri Ke BNI dapat dengan mudah kalian lakukan, asalkan nasabah sudah mengetahui prosedurnya. Perlu diketahui bahwa cara kirim uang sebenarnya sama saja di bank manapun, namun yang membedakan hanyalah kode transfernya saja.
Untuk itu ketahui dan pahami terlebih dahulu beberapa ketentuan tersebut sebelum melakukan Cara Transfer Mandiri Ke BNI.
Simak selengkapnya di bawah ini !
Cara Transfer Mandiri Ke BNI
Nasabah bank BNI bisa melakukan transaksi dengan mudah melalui beberapa opsi yang telah bank BNI berikan.
Baca Juga : Cara Login BNI Mobile Banking Di HP Baru
Nasabah bebas memilih mengenai cara mana yang kalian sukai yang menurut anda dapat dilakukan.
Tak perlu khawatir, karena prosedurnya cukup mudah dan hampir sama saja apapun jenis bank tujuannya baik itu BCA, BNI, BRI, dan lainnya.
Selengkapnya simak langkah-langkah dibawah ini :
Cara Transfer Mandiri ke BNI Lewat ATM
- Kunjungi gerai ATM Mandiri terdekat
- Masukkan kartu ATM ke dalam mesin ATM.
- Input PIN ATM
- Pilih opsi “Transaksi Lainnya” di menu yang disediakan
- Pilih “Transfer” lalu pilih “Antar Bank Online”.
- Input kode bank BNI (009)
- Masukkan kode beserta no. rekening yang dituju.
- Input nominal uang yang ingin ditransfer.
- Jika sudah selesai pilih Benar.
- Akan tertera konfirmasi berupa no rekening, jumlah nominal & jenis bank.
- Jika sudah sesuai, lalu klik Benar
- Ambil struk bukti transfer.
- Selesai.
Cara Transfer Mandiri ke BNI Lewat Mobile Banking
- Download aplikasi resmi Mobile Banking Mandiri
- Pastikan sudah melakukan pendaftaran langsung dari Bank Mandiri
- Kunjungi aplikasi, Login memakai kata sandi mobile banking anda.
- Tunggu hingga tanda merah di pojok kanan berubah Hijau (sudah terkoneksi ke server Bank.)
- Lalu Pilih Menu Transfer
- Lanjut pilih opsi “Online”
- Klik tombol “Rekening Tujuan”
- Pada kolom yang tersedia, masukkan no rekening dan pilih Bank Tujuan.
- Silahkan masukkan No. rekening tujuan transfer.
- Tekan tombol Pilihan Bank
- Pilih Bank BNI dan tekan tombol OK..
- Masukkan jumlah nominal sesuai keperluan
- Pastikan kurs Nilai mata uang apa yang akan ditransfer.
- Jika Indonesia berarti “pilih IDR”.
- Konfirmasi ulang data anda dan tekan tombol “Lanjut”
- Akan tertera ringkasan daftar pengirim beserta rekening tujuan dan nama penerima
- Pastikan kebenaran data
- Isi PIN Banking yang berupa 6 digit angka.
- Lalu tekan tombol “OK”
- Selesai.
Baca Juga : Cara Buka Rekening BNI Digital: Biaya dan Syarat
Cara Transfer Mandiri ke BNI Lewat Internet Banking
- Buka akses internet banking Mandiri di browser
- Login Livin’ dengan Username beserta Password Anda
- Lalu masuk pada menu Bayar.
- Tap pada menu Transfer.
- Pilih jenis transfer Ke Bank Lain (BNI)
- Tentukan Rekening Sumber.
- Klik Rekening Tujuan
- Pilih Nama Bank dan isi No. Rekening Tujuan transfer.
- Isi nominal transfer
- Tentukan Jenis Transfer.
- Pastikan informasi bayar telah sesuai
- Kemudian tap Lanjut.
- Tekan Kirim dan masukkan MPIN.
- Selesai.
Cara Transfer Mandiri ke BNI Lewat SMS Banking
- Buka aplikasi pesan / SMS di ponsel Anda.
- Ketik TRB (spasi) Kodebank (spasi) no. rekening tujuan (spasi) nominal.
- Untuk kode transfer BNI ketik 009.
- Lalu kirim ke 3355.
- Jika transaksi sudah benar, akan tertera notifikasi tentang informasi transfer
- Periksa kebenaran data dan balas SMS.
- Jika sudah tulis 2 digit PIN SMS Banking yang diminta.
- Tunggu hingga terdapat notifikasi bahwa transfer berhasil.
- Selesai.
Baca Juga : Contoh User ID BNI Dan Cara Menggunakan
Kode Transfer Mandiri Ke BNI
Pada saat akan mengirim uang dari Bank Mandiri ke bank BNI, tentu kalian membutuhkan yang namanya kode transfer.
Kode transfer dapat dipakai sebagai identifikasi bahwa bank yang kalian tuju adalah BNI.
Lantas berapakah kode transfer Mandiri ke BNI ? Kode BNI adalah 009
Biasanya kode diatas akan diminta sistem sebelum kalian memasukkan nominal transfer pada mesin ATM dan SMS banking.
Namun jika transfer melalui internet banking atau mobile banking, kode tersebut tidak diperlukan.
Biaya Transfer Mandiri Ke BNI Via ATM
Setelah anda mengetahui Cara Transfer Mandiri ke BNI beserta kode transfernya maka nasabah juga wajib mengetahui terkait biaya transfer Mandiri ke BNI Via ATM.
Perlu diketahui bahwa bank BNI ini merupakan salah satu bank yang sangat populer dengan beragam produk dan layanan yang ditawarkan
Sama dengan jenis bank lainnya, selama proses transfer dilakukan di lain bank maka nasabah akan dikenai biaya administrasi transfer.
Biaya tersebut akan secara otomatis dipotong dari saldo kalian.
Baca Juga : Bunga Deposito BNI 10 Juta, 100 dan 20 Juta
Adapun berikut dibawah ini merupakan daftar biaya transfer Mandiri ke bank BNI :
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI via ATM Link : Rp 4.000
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI via ATM Bersama : Rp 6.500
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI via SMS banking : Rp 6.500
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI via Internet Banking : Rp 6.500
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI via Mobile Banking : Rp 6.500
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI di sistem Kliring : Rp 5.000
- Biaya Transfer Mandiri ke BNI di sistem RTGS : Rp 25.000
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Cara Transfer Mandiri Ke BNI.
Semoga dapat bermanfaat. Sekian dan terimakasih.