Akhir akhir ini, cara top up Shopeepay lewat BJB Digi sedang mengalami trend. Terutama berkat makin gemarnya orang berbalanja online, ini termasuk yang terjadi pada para nasabah BJB.
Tak jarang, mereka yang membayar lewat Shoppepay, akhirnya harus melakukan top up saldo agar bisa berbelanja murah dan menikmati promo dari marketplace bernama Shopee.
Cara Top Up Shopeepay Lewat BJB Digi

Cara Top Up Shopeepay lewat BJB Digi menjadi salah satu pilihan mudah yang bisa kalian pilih dibandingkan kalau memakai mesin ATM.
Baca juga: 4+ Cara Cek Rekening BJB Aktif Atau Tidak Terbaru
Sebab ini akan membuat kamu menjadi tidak harus pergi ke kantor BJB terdekat. Jadi bisa hemat waktu dan biaya untuk beli bensin dan bayar uang parkir.
Berikut cara top up Shopeepay lewat BJB Digi yang bisa Anda ikuti sebagai panduan mudah:
- Buka Aplikasi Shopee
- Tap menu SAYA
- Cari nama SHOPEEPAY yang berlogo seperti dompet dengan lambing dollar di tengah
- Tap ISI SALDO
- Pilih TRANSFER BANK
- Karena BJB tidak masuk daftar, maka pilih BANK LAINYA
- Kemudian Klik KONFIRMASI
- Catat nomor rekening (disalin) dan nama Bank (Mandiri)
- Buka aplikasi Digi Mobile milik kamu
- Masukkan user ID dan kode akses Anda dengan benar
- Pilih menu TRANSFER
- Pilih menu ANTAR BANK
- Berikan Bank Mandiri di pilihan Bank
- Masukan No rekening Mandiri yang Anda salin
- Tentukan Nominal Transfer
- Klik LANJUTKAN
- Setelah layar tampil, konfirmasi apakah data yang dibutuhkan sudah benar
- Apabila iya, klik LANJUTKAN
- Masukan kombinasi PIN dengan benar
- Tunggu notifikasi TF berhasil, dan cek Saldo Shopeepay kamu
Bagaimana, mudah bukan? Anda jadi tidak perlu keluar rumah hanya untuk top up Shopeepay.
Namun yang perlu diingat, jika ingin menggunakan Mobile Banking, Install dan daftar akun dulu yah. Bagi yang belum, silahkan cek di cara daftar BJB Mobile Banking.
Selain keuntungan hemat waktu dan hemat uang bensin jika top up lewat Digi.
Namun sebenarnya ada juga kekurangan dari cara ini. Yaitu Anda akan mendapat potongan dari Transfer ke lain Bank Rp6.500 dan biaya top up Shopee Pay sebesar Rp1.000. Sehingga totalnya Rp7.500.
Cara Top Up Shopeepay Lewat ATM BJB

Layaknya yang sudah saya bahas sebelumnya, cara top up Shopeepay lewat BJB Digi bukanlah satu satunya cara. Melainkan bisa juga menggunakan mesin ATM BJB.
Baca juga: 3+ Cara Memasukan Kartu ATM BJB dan Posisi Yang Benar
Meski harus keluar rumah dan ada uang bensin dan parkir bila menggunakan motor. Namun cara ini menjadi pilihan yang utama jika Anda belum memiliki Digi.
Berikut cara top up shopeepay lewat ATM BJB:
- Datang ke ATM BJB terdekat
- Buka Aplikasi Shopee di HP Anda
- Tap pada menu SAYA
- Cari nama SHOPEEPAY yang berlogo seperti dompet dengan lambing dollar di tengah
- Klik menu ISI SALDO
- Pilih yang TRANSFER BANK
- Dikarenakan Bank BJB tidak masuk daftar, maka pilih BANK LAINYA
- Lalu Klik KONFIRMASI
- Catat atau SS nomor rekening yang muncul di layar beserta nama bank (Mandiri)
- Masuk ke ruang mesin ATM
- Masukan Kartu ATM Anda
- Masukan Kombinasi PIN dengan benar
- Pilih TRANSAKSI LAINYA
- Pilih Menu TRANSFER
- Tap yang ANTAR BANK
- Masukan kode Bank dengan angka 008 (Mandiri)
- Kemudian diikuti Nomor Rekening yang tadi muncul di layar
- Tap LANJUTKAN
- Isi nominal Top Up
- Klik Lanjutkan dan Konfirmasi Ulang
- Setelah yakin Masukan PIN kembali
- Setelah berhasil, Klik Tidak jika sudah selesai transaksi
Pada awal awal tahap ini, memang sama dengan cara top up Shopeepay lewat BJB Digi, bedanya pada bagian tengah dan akhirnya saja.
Baca juga: Pinjaman Bank BJB Jaminan Sertifikat Rumah Terbaru
Sementara terkait dengan biaya, maka ada biaya seperti yang terjadi di Mbanking. Yaitu biaya transfer Antar Bank dan biaya admin to up yang dibebankan oleh pihak Shoope.
Limit Top Up Shopeepay Per Hari
Limit top up Shopeepay per hari yang telah di tetapkan adalah Rp2.000.000 untuk akun Shopeepay yang belum di upgrade. Sementara untuk member Shopeepay Plus, maka Rp20.000.000.
Baca juga: Kredit Multiguna Bank BJB, Syarat & Cara Terbaru
Namun meski member Shopeepay plus bisa top up Rp20.000.000, ini tidak bisa dilakukan sembarangan orang. Sebab masing masing rekening biasanya memiliki batasan transfer harian.
Dan tidak semua rekening memiliki limit transfer sampai Rp20 juta perhari.
Sebagai contoh, untuk nasabah BJB, yang bisa Top Up Shopeepay Rp20.000.000 dalam sehari, hanya yang memiliki kartu ATM Gold.
Sedangkan bagi pemilik Kartu ATM Silver dan Kartu ATM Classic, justru masing masing hanya memiliki limit Rp10 juta dan Rp15 juta per hari.
Demikian artikel kami yang membahas mengenai Cara Top Up Shopeepay Lewat BJB Digi dan lewat mesin ATM.