Penyebab Kartu ATM BNI Tidak Bisa Digunakan dapat dikarenakan oleh beberapa hal. Misalnya seperti masa kartu yang telah habis, kartu ATM yang rusak dan beberapa penyebab Kartu ATM BNI Tidak Bisa Digunakan lainnya.
Pastinya kartu ATM yang tidak bisa dipakai tersebut, tentu akan membuat nasabah kesal dan takut jika uang tiba tiba menghilang.
Jika kalian ingin mengetahui lebih lanjut terkait beberapa penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan, silahkan simak lebih lanjut uraian dibawah ini !
Baca Juga : Cara Memasukkan Kartu ATM BNI
Penyebab Kartu ATM BNI Tidak Bisa Digunakan
Adanya kartu ATM kini telah menjadi salah satu fasilitas layanan yang diberikan oleh pihak bank kepada para nasabah yang telah melakukan buka rekening tabungan.
Dengan diberikan fasilitas tersebut, nasabah BNI bisa melakukan berbagai keperluan transaksi baik di mesin ATM dan ED.
Transaksi tersebut diantaranya seperti transfer, tarik tunai, cek saldo, pembayaran, tagihan dan keperluan lainnya.
Namun dalam pemakaian kartu ATM BNI tersebut, tidak semuanya dapat berjalan dengan lancar.
Ada kalanya pengguna kartu menemui masalah pada kartu ATM, seperti contoh kartu ATM BNI tidak valid sehingga tidak dapat digunakan untuk transaksi.
Penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan tersebut juga dapat disebabkan oleh banyak hal.
Untuk kalian yang penasaran terkait penyebab kartu ATM tidak bisa digunakan, silahkan cek informasi lebih lanjut di bawah ini untuk mengetahui selengkapnya :
1. Valid Thru Kartu ATM BNI Habis
Penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan yang pertama dikarenakan masa aktif kartu ATM yang telah habis.
Karena masa aktif tersebut hanya berlaku selama 5 tahun saja.
Untuk memastikan, kalian bisa cek di bagian depan kartu ATM anda, maka akan tertera informasi terkait bulan dan tahun kartu berakhir.
Baca Juga : Cara Buka Blokir ATM BNI Lewat Mobile Banking
2. Kartu ATM BNI Rusak
Penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan selanjutnya adalah disebabkan karena kartu ATM alami rusak.
Sehingga saat kartu ATM rusak maka kartu tidak akan bisa terbaca baik saat dipakai ataupun saat dimasukkan pada mesin ATM.
3. Kartu ATM BNI Berstatus Dormant
Kartu ATM yang berstatus Dormant atau mati juga dapat menjadi salah satu penyebab dari kartu ATM yang tidak bisa digunakan.
Biasanya hal tersebut terjadi akibat kartu tidak pernah dipakai dalam jangka waktu tertentu yaitu selama 6 bulan lebih.
4. Kartu ATM BNI Terblokir
Penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan yang terakhir adalah karena kartu telah diblokir secara otomatis oleh sistem pihak bank.
Pemblokiran tersebut bisa terjadi karena kesalahan nasabah saat salah memasukkan PIN sebanyak 3x berturut-turut.
Kenapa 9074 Status Kartu ATM Anda Tidak Aktif BNI ?
Setelah diatas sudah diketahui mengenai penyebab kartu ATM BNI tidak bisa digunakan, beberapa di antara nasabah ATM BNI mungkin pernah mengalami beberapa kendala kartu ATM tiba-tiba tidak aktif.
Salah satu kendala yang kerap terjadi adalah kode error 9074 atau dapat dikatakan status kartu ATM anda tidak aktif BNI.
Perlu diketahui bahwa kode error 9074 pada saat melakukan transaksi biasanya disebabkan karena kartu ATM BNI milik anda belum upgrade pada versi chips.
Dalam artian nasabah masih memakai kartu ATM BNI yang biasa.
Adanya masalah tersebut dapat menyebabkan transaksi melalui BNI Mobile Banking, mesin ATM ataupun mesin EDC sudah tidak bisa karena adanya pemblokiran.
Baca Juga : Penyebab SMS Banking BNI Terblokir Dan Cara Mengatasi
Cara Mengatasi BNI Mobile Error 9074
Untuk mengatasi BNI Mobile error 9074 kalian hanya perlu untuk mengunjungi langsung kantor cabang BNI untuk melakukan ganti kartu Debit ATM berchip.
Pasalnya cara tersebut adalah opsi satu-satunya yang bisa dipastikan berhasil mengatasi error pada mobile banking tersebut.
Berikut dibawah ini merupakan cara mengatasi BNI Mobile Banking error 9074 yang dapat kalian lakukan !
Cara Mengatasi BNI Mobile Error 9074 Dengan Ganti Kartu ATM BNI Chip
Seperti yang sudah dijelaskan, bahwa untuk mengatasi kode 9074 Status kartu ATM tidak aktif adalah dengan mengganti kartu debit BNI lama menjadi kartu debit BNI Chip.
Jadi, silahkan pergi ke kantor cabang BNI dengan membawa kartu debit lama Magnetic Stripe, Identitas diri dan buku tabungan.
Untuk tahapan selanjutnya, kalian tinggal ikuti instruksi selanjutnya dari pihak customer service BNI, sampai kalian berhasil mengganti kartu lama dengan kartu berchip.
Cara Mengatasi BNI Mobile Error 9074 Lewat Call Center
Tak hanya melalui kantor cabang saja, kalian juga bisa mengatasi masalah tersebut dengan menghubungi pihak CS BNI melalui call center untuk memperoleh bantuan terkait kendala yang terjadi.
Berikut beberapa platform BNI yang bisa kalian hubungi untuk melakukan pengaduan konsumen.
- BNI Call 1500046
- Mobile Phone : +62-21-30500046
- Facebook : BNI
- Instagram : @bni46
- Facsimili : +62-21-25541203
- Email : bnicall@bni.co.id
- Twitter: @BNI, @BNICustomerCare
Baca Juga : Cara Blokir ATM BNI Lewat Mobile Banking
Setelah itu, kalian tinggal menyampaikan kepada pihak CS BNI terkait masalah error 9074 yang sedang kalian alami.
Nantinya, pihak CS bank BNI akan segera membantu kalian dalam menyelesaikan error tersebut.