Cara daftar M Smile Bank Mega menjadi bahasan yang menarik bagi para nasabah Bank Mega. Aplikasi mobile banking yang katanya bakal lebih memudahkan pengguna ini, memang lagi banyak dilirik.
Terutama yang mulai merasa kalau melakukan kegiatan transaksi perbankan melalui mesin ATM, terasa kurang efektif.
Terlebih bila jarak antara rumah dengan mesin ATM agak jauh, jadi tambah lama prosesnya.
Makanya memang mendingan Anda mencoba memakai aplikasi Mobile Banking saja, tinggal bikin akunnya di M Smile App. Dan kemudian anda tidak perlu ke mesin ATM lagi, kecuali mau tarik tunai.
Cara Daftar M Smile Bank Mega
Aplikasi M Smile milik Bank Mega merupakan aplikasi mobile yang serbaguna dan bisa dipakai buat apa saja. Bisa untuk transaksi non tunai maupun tunai.
Baca juga: 4+ Cara Menutup Kartu Kredit Bank Mega Terlengkap
Transaksi non tunai yang dimaksud adalah seperti cek saldo, cek mutasi, transfer, bayar tagihan kartu kredit, atau beberapa hal lainya.
Sementara bagi transaksi tunai yang dimaksud, maka itu berkaitan dengan transaksi pengambilan uang tanpa kartu ATM.
Jadi Anda tinggal datang saja ke mesin ATM yang mendukung penarikan tanpa kartu, kemudian membuat perintah dari HP yang terdaftar, untuk menarik sejumlah uang.
Nah kesemua itu, bisa Anda nikmati dari sebuah aplikasi bernama M Smile Bank Mega.
Namun yang perlu diingat, Anda diharuskan memiliki akun terlebih dahulu. Kalau sudah punya nanti bisa akses apa saja yang kamu kehendaki. Lalu bagaimana cara mendaftarkan akunnya?
Cara Daftar M Smile Bank Mega Online
Sebelum Anda bisa menikmati fasilitas yang dimiliki oleh Mobile Banking Bank Mega, maka Anda harus registrasi terlebih dahulu.
Baca juga: Cara Deposito Bank Mega Beserta Syarat & Bunga Terbaru
Kemudian untuk melakukan registrasi, maka siapkan HP yang sudah terhubung ke internet. Adapun untuk prosesnya, berikut cara daftar M Smile Bank Mega Online terbaru:
- Install aplikasi M smile
- Setelah selesai, langsung buka
- Di halaman pertama, pilih registrasi
- Kemudian pilih jenis produk tabungan
- Silahkan kamu isi semua formulir yang tersedia, seperti nomor rekening, nomor kartu ATM, PIN kartu, tanggal lahir, dll
- Kemudian pilih registrasi
- Nantinya anda akan di minta untuk mengirim kembali kode transaksi
- Kemudian pilih kirim SMS
- Setelah di bawa kedalam SMS kotak masuk, pilih saja send/ kirim
- Nanti akan muncul balasan, bahwa SMS yang dikirim berhasil di verifikasi lalu klik tombol back
- Pada aplikasi M Smile, pilih lanjut
- Buat user ID baru untuk masuk di aplikasi M smile, lalu pilih Lanjut
- Samakan dengan PIN ATM atau buat M-PIN/pasword baru berjumlah 6 digit kombinasi angka
- Konfirmasi/masukan ulang, lalu pilih Lanjut
- Masukan email yang aktif
- Jika berhasil, Anda akan menerima SMS dari aplikasi M smile, bahwa registrasi berhasil dilakukan
Setelah Anda berhasil melaksanakan cara daftar M Smile Bank Mega diatas, langsung saja coba login guna mengetes apakah benar-benar sudah ada akunnya atau belum.
Kalau berhasil, berarti akun memang sudah dibuat.
Syarat Daftar Daftar M Smile Bank Mega
Setiap kali orang mau melakukan registrasi terhadap suatu akun, sudah sewajarnya bakal dikenai syarat sebagai proses administrasi yang berlaku.
Baca juga: 3+ Cara Cek Angsuran Mega Finance Terbaru & Terlengkap
Dan ini juga berlaku saat Anda mau melakukan cara daftar M Smile Bank Mega seperti yang admin jelaskan tadi.
Kemudian mengenai persyaratan yang dimaksud, daftarnya sebagai berikut:
- Calon pendaftar harus memiliki salah satu produk tabungan dan kartu ATM. Atau kartu kredit Bank Mega
- Calon pengguna wajib bersedia melakukan installasi aplikasi M smile melalui Google Play Store atau App store
- Calon pengguna baru, wajib memiliki nomor HP dan email yang masih aktif dan tidak boleh ganti-ganti
- Calon pengguna wajib menyediakan pulsa telpon sekitar Rp10 ribu
- Handphone pemilik akun baru, harus bisa tersambung jaringan internet yang stabil
- Calon user harus bersedia menjalani prosedur pendaftaran dan mengisi formulir secara lengkap
Jika setelah membaca persyaratan tersebut, Anda merasa mampu dengan segala syarat, maka silahkan lanjutnya proses cara daftar M Smile Bank Mega.
Penyebab M-Smile Bank Mega Terblokir
Salah satu penyakit yang umum terjadi pada sistem perbankan adalah akun terblokir. Baik karena kesalahan user, atau karena ada yang tidak beres.
Baca juga: Bunga Kartu Kredit Bank Mega & Cara Hitung Yang Benar
Nah ini juga terjadi pada M-Smile, dimana ada resiko akun diaplikasi ini, terblokir. Baik secara tiba-tiba, atau memang Anda melanggar aturan secara terang-terangan.
Lalu kira-kira apa saja penyebab M-Smile bank Mega terblokir?
- Lupa Kata Sandi hingga 3x
Penyebab umum kenapa akun Anda terblokir adalah karena Anda salah memasukan PIN sampai 3x. Ini biasanya terjadi pas di kesalahan ketiga.
Nantinya setelah kesalahan terakhir itu, akan muncul notifikasi akun terblokir di layar mobile Banking.
- Sistem Bank Mendeteksi Aktivitas Mencurigakan
Beberapa Bank menerapkan keamanan berupa blokir otomatis saat ada aktivitas mencurigakan di sebuah akun milik rekening penggunanya.
Tapi jika ini alasanya, Anda justru terselamatkan dari pencurian uang dengan modus skimming atau yang lainya. Kira-kira begitulah soal cara daftar M Smile Bank Mega.