KTA BCA merupakan kredit tanpa agunan yang dikeluarkan oleh bank BCA untuk para nasabahnya yang akan mengajukan pinjaman tanpa adanya jaminan. Adanya layanan ini tentunya memberikan suatu angin segar
bagi nasabah BCA yang membutuhkan modal untuk operasional kegiatan usaha maupun modal kerja.
Selain itu program kredit dari BCA ini juga bisa digunakan untuk anggaran pendidikan, renovasi rumah dan biaya kebutuhan lainnya.
Mengingat banyak yang tertarik dengan program ini, ada baiknya calon kreditur memahami apa saja yang ada pada layanan KTA BCA.
Untuk lebih jelasnya berikut pembahasan lengkap mengenai layanan kredit tanpa agunan dari BCA.
KTA BCA
Di kehidupan ini pasti ada kebutuhan yang harus dipenuhi dan dalam penerapannya membutuhkan adanya dana.
Namun terkadang dana yang tidak sedikit menjadi penghalang pemenuhan kebutuhan tersebut yang tentunya membuat bingung pemilik kebutuhan.
Sebenarnya banyak instansi yang menawarkan pinjaman dana namun kadang jaminan dan persyaratan yang diajukan sulit untuk dipenuhi.
Melihat fenomena tersebut BCA sebagai bank swasta yang terus berusaha memberikan pelayanan terbaik
memberikan layanan KTA BCA untuk nasabahnya.
Baca Juga : Buka Rekening BCA Online: Syarat, Cara dan Jam Buka
KTA BCA merupakan suatu jenis pinjaman yang diberikan kepada nasabah BCA berupa layanan kredit tanpa adanya agunan atau jaminan.
Jadi bagi calon debitur yang ingin mencoba layanan ini tidak perlu mempersiapkan aset yang dijadikan jaminan atas kredit yang diberikan.
Jenis layanan ini diperuntukkan bagi wiraswasta, karyawan dan pekerja profesional
yang membutuhkan dana bagi pemenuhan kebutuhannya.
Proses pengajuan serta persetujuan KTA BCA ini hanya memerlukan waktu sekitar 10 hari kerja
setelah penyerahan dokumen lengkap ke pihak bank.
Kabar baiknya lagi dana kredit akan dicairkan setelah satu hari kerja setelah memperoleh persetujuan.
Nasabah juga bisa memilih tenor atau jangka waktu pinjaman yang bisa disesuaikan dengan keadaan, yaitu 12 bulan, 24 bulan dan 36 bulan.
Syarat KTA BCA
Jika nasabah BCA tertarik dengan program kredit tanpa agunan tersebut terlebih dahulu
harus menyiapkan beberapa persyaratan terlebih dahulu, yaitu:
Pesyaratan umum:
- Calon kreditur merupakan warga negara Indonesia/ WNI.
- Usia minimal yang ditetapkan adalah 21 tahun dan usia masksimal 55 tahun saat kredit telah lunas.
- Gaji perbulan calon kreditur adalah minimum Rp2.500.000,00 untuk wilayah Jabodetabek, Surabaya, Batam, Medan dan Bandung dan minimum Rp2.000.000,00 untuk wilayah lainnya.
- Calon kreditur yang berprofesi sebagai karyawan merupakan nasabah payroll BCA atau pengguna kartu kredit BCA dengan keanggotaan minimal 1 tahun.
Persyaratan dokumen:
- Mengisi form pengajuan dari pihak bank dengan lengkap dan tepat.
- Identitas diri berupa e-KTP atau paspor.
- Surat Izin Praktek/ Izin Usaha/ TDP/ TDI.
- Slip gaji/ surat keterangan penghasilan.
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Semua dokumen yang telah disiapkan tersebut akan diberikan ke pihak BCA dan tidak bisa dikembalikan lagi.
Yang perlu menjadi perhatian juga untuk calon kreditur yang mengajukan pinjaman hingga Rp50.000.000,00 wajib menyertakan NPWP.
Jika belum mempunyai NPWP maka wajib melakukan pengisian surat pernyataan jika belum atau tidak mempunyai NPWP.
Cara Pengajuan KTA BCA
Setelah semua persyaratan terpenuhi calon kreditur bisa langsung mengajukan kredit tanpa agunan dari BCA,
berikut langkah-langkahnya:
- Bawa semua dokumen yang telah disiapkan.
- Kunjungi kantor cabang BCA terdekat.
- Ambil nomor antrian untuk bagian CS.
- Sampaikan jika ingin mengajukan KTA.
- Serahkan semua dokumen yang dibawa.
- Isi dengan lengkap dan tepat form pengajuan.
- Tunggu proses persetujuan pihak bank.
Saat pengajuan kredit tanpa agunan BCA telah disetujui
maka pihak keditur akan menandatangani kontrak perjanjian kredit dari pihak bank.
Jumlah dana yang diajukan oleh kreditur selanjutnya akan dicairkan langsung ke rekening nasabah.
Baca Juga : TabunganKu BCA: Cara Membuat, Bunga, Biaya & Limit
Anggaran layanan KTA BCA
Untuk melakukan pengajuan layanan kredit dari bank BCA tersebut
ada beberapa anggaran yang harus dipersiapkan calon kreditur, yaitu:
- Biaya provisi yang dibebankan sebesar 1% dari nominal pinjaman yang telah disetujui atau minimal Rp100.000,00.
- Denda apabila terjadi keterlambatan pembayaran adalah 0,28% per hari dari nominal angsuran.
- Biaya untuk pelunasan senilai Rp200.000,00 yang bisa dilakukan setelah melakukan pembayaran angsuran sebanyak 6 kali.
- Plafon pinjaman yang ditawarkan Rp5.000.000,00 hingga Rp100.000.000,00.
- Suku bunga angsuran yang ditetapkan adalah sebagai berikut:
Tenor | Bunga/ bulan | Bunga/ tahun |
---|---|---|
12 bulan | 1% | 12% |
24 bulan | 1,03% | 12,36% |
36 bulan | 1,07% | 12,84% |
Simulasi KTA BCA
Sesuai penjelasan di atas jika tenor untuk pembayaran kredit tanpa agunan BCA dan dana yang diajukan bisa dipilih sesuai dengan kemampuan pihak kreditur.
Calon kreditur juga bisa melakukan simulasi produk KTA sebagai bahan pertimbangan jumlah cicilan yang akan dibayar dan tenor yang dipilih.
Sebenarnya di browser tersedia banyak kalkulator digital yang bisa digunakan untuk melakukan simulasi KTA dengan mudah dan praktis.
Contohnya saat kreditur meminjam uang sejumlah Rp5.000.000,00 dengan jangka waktu 12 bulan
maka cicilan perbulan yang harus dibayar adalah Rp466.667,00.
Untuk lebih mudahnya berikut tabel lengkap mengenai simulasi pinjaman KTA BCA:
Nominal Pinjaman | Tenor 12 bulan | Tenor 24 bulan | Tenor 36 bulan |
---|---|---|---|
Rp5.000.000,00 | Rp466.667,00 | Rp259.833,00 | Rp192.389,00 |
Rp6.000.000,00 | Rp560.000,00 | Rp311.800,00 | Rp230.867,00 |
Rp7.000.000,00 | Rp653.333,00 | Rp363.767,00 | Rp269.344,00 |
Rp8.000.000,00 | Rp746.667,00 | Rp415.733,00 | Rp307.822,00 |
Rp9.000.000,00 | Rp840.000,00 | Rp467.700,00 | Rp346.300,00 |
Rp10.000.000,00 | Rp933.333,00 | Rp519.667,00 | Rp384.778,00 |
Rp20.000.000,00 | Rp1.866.667,00 | Rp1.039.333,00 | Rp769.556,00 |
Rp30.000.000,00 | Rp2.800.000,00 | Rp1.559.000,00 | Rp1.154.333,00 |
Rp40.000.000,00 | Rp3.733.333,00 | Rp2.078.667,00 | Rp1.539.111,00 |
Rp50.000.000,00 | Rp4.666.667,00 | Rp2.598.333,00 | Rp1.923.889,00 |
Rp60.000.000,00 | Rp5.600.000,00 | Rp3.118.000,00 | Rp2.308.667,00 |
Rp70.000.000,00 | Rp6.533.333,00 | Rp3.637.667,00 | Rp2.693.444,00 |
Rp80.000.000,00 | Rp7.466.667,00 | Rp4.157.333,00 | Rp3.078.222,00 |
Rp90.000.000,00 | Rp8.400.000,00 | Rp4.677.000,00 | Rp3.463.000,00 |
Rp100.000.000,00 | Rp9.333.333,00 | Rp5.196.667,00 | Rp3.847.778,00 |
Baca Juga :
Demikian pembahasan mengenai kredit tanpa Agunan BCA yang bisa dijadikan referensi bagi calon kreditur yang akan mengajukan layanan ini.
Apabila membutuhkan informasi lebih atau belum paham mengenai layanan KTA BCA
bisa menghubungi call center resmi Halo BCA di nomor 1500888.