Cara registrasi ulang M Banking BCA merupakan suatu cara yang bisa dilakukan pengguna BCA mobile saat aplikasi mengalami pemblokiran. Hal ini tentunya menjadi suatu solusi saat aplikasi BCA mobile tidak bisa digunakan sehingga menghambat transaksi.
Cara registrasi ulang ini bisa dilakukan dengan mudah hanya melalui aplikasi jadi tidak perlu untuk datang ke kantor cabang.
Ciri utama untuk akun yang memang perlu registrasi ulang yakni ketika akun sudah muncul notifikasi “silahkan registrasi ulang di atm bca” pada m banking maupun pemberitahuan lainnya.
dengan begitu nasabah harus memahami bagaimana cara registrasi ulang M Banking BCA yang akan dibahas di ulasan kali ini agar tidak mengalami kesalahan saat penerapannya.
Baca Juga : Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Lebih Dari 3 Bulan
Cara Registrasi Ulang M Banking BCA
Bank BCA menyediakan berbagai layanan perbankan yang lengkap dimana nasabah bisa menggunakannya sesuai kebutuhan.
Nasabah bisa melakukan transaksi secara konvensional di kantor cabang BCA,
secara self service di mesin ATM BCA dan secara efisien melalui digital banking BCA.
Aplikasi digital banking yang disediakan BCA ada beberapa macam, yaitu BCA mobile, klik BCA dan myBCA.
Salah satu yang menjadi favorit nasabah adalah aplikasi BCA Mobile atau biasa disebut M Banking
yang bisa digunakan untuk berbagai transaksi perbankan hanya lewat smartphone saja.
Dengan menggunakan BCA mobile nasabah bisa melakukan pengecekan saldo, mutasi rekening, pengiriman dana, tarik tunai secara cashless dan pembayaran berbagai tagihan.
Namun terkadang ada saja hal yang bisa menjadi kendala saat melakukan transaksi dengan menggunakan aplikasi ini, seperti terblokirnya aplikasi.
Hal tersebut tentunya akan menghambat transaksi yang akan dilakukan karena pengguna tidak bisa masuk ke aplikasi.
Untuk mengatasi hal tersebut pengguna harus segera mencari solusi salah satunya dengan cara registrasi ulang M Banking BCA.
Baca Juga : Cara Memindahkan M Banking BCA Ke HP Lain
Cara registrasi ulang M Banking BCA dilakukan untuk kembali menormalkan aplikasi sehingga bisa segera digunakan kembali,
berikut langkah-langkahnya:
- Pastikan jaringan internet stabil.
- Buka aplikasi BCA mobile.
- Klik ikon about atau “i” yang ada di bagian kanan atas.
- Klik “verifikasi ulang”.
- Klik “simpan” jika ingin menyimpan pesan lama.
- Input 16 nomor yang ada di kartu ATM.
- Selanjutnya klik “ok”.
- Tunggu hingga proses verifikasi selesai.
- Input kode akses baru.
- Selanjutnya klik “ok”.
- Proses verifikasi selesai.
- Akan tampil standar beranda BCA.
Penyebab Kegagalan Proses Registrasi Ulang BCA Mobile
Setelah melakukan cara registrasi ulang BCA Mobile sebaik mungkin tapi masih mengalami kendala
maka ada beberapa hal dibalik itu, berikut penjelasannya:
Baca Juga : Tahaka BCA: Cara Cek Saldo dan Cara Menutup nya
1. Menggunakan ponsel dua SIM
Pengguna BCA mobile yang menggunakan dual SIM di smartphonenya rawan mengalami kegagalan proses karena tidak bisa mengirim pesan ke server.
Untuk mengatasinya pastikan untuk mengatur pengiriman SMS untuk SIM 1, caranya dengan ke menu pengaturan → kartu SIM → pesan SMS → SIM 1.
Jika diperlukan cabut SIM 2 terlebih dahulu selanjutnya lakukan cara registrasi ulang M Banking BCA seperti yang sudah dijelaskan di atas.
2. Nasabah yang menggunakan smartphone Xiaomi
Smartphone Xiaomi secara default akan menghalangi aplikasi BCA mobile dalam melakukan proses pengiriman pesan.
Solusi untuk mengatasi hal tersebut adalah harus melakukan pengaktifan secara manual dengan ke menu pengaturan → aplikasi → BCA mobile→ Izin → aktifkan SMS.
3. Aplikasi BCA mobile telah expired
Cara registrasi ulang M Banking BCA yang mengalami kegagalan bisa juga disebankan oleh aplikasi BCA mobile yang expired.
Solusi untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan memperbarui ke versi terbaru,
melakukan restart smartphone dan coba buka lagi. Aplikasi yang kerap mengalami bug adalah BCA mobile 1.5 atau lebih di bawahnya,
maka dari itu lakukan upgrade aplikasi secara berkala.
Baca Juga : Gaji Teller Bank BCA: Lulusan SMA & Bonus Tahunan
Cara Registrasi Ulang M Banking BCA Jika Terblokir
Jika kesalahan dalam mengakses BCA mobile sudah parah, seperti kesalahan memasukkan PIN atau kode hingga tiga kali lebih maka akan terjadi pemblokiran.
Hal tersebut lantaran sistem mendeteksi adanya perilaku mencurigakan sehingga dilakukan pemblokiran.
Cara registrasi ulang M Banking BCA jika mengalami pemblokiran adalah dengan mengunjungi kantor cabang BCA terdekat
atau menghubungi Halo BCA di nomor 150088 untuk melakukan pembukaan blokir.
Setelah itu lakukan langkah-langkah berikut ini:
- Lakukan registrasi ulang di mesin ATM.
- Masukkan kartu ATM ke slot mesin.
- Input 6 digit PIN ATM.
- Pilih menu “daftar e-banking/ autodebet”.
- Pilih “mobile banking”.
- Akan tampil klausula.
- Pilih “ya” jika setuju.
- Masukkan nomor HP yang didaftarkan, klik “ya”.
- Input 6 digit PIN sebanyak 2 kali.
- Akan ada notifikasi jika registrasi berhasil.
- Akan keluar struk bukti transaksi.
Baca Juga : Cara Payroll BCA: Biaya dan Jam Masuk Terbaru
Tips Untuk Meminimalisir Registrasi Ulang BCA Mobile.
Memang cara registrasi ulang M Banking BCA bisa dilakukan
tapi alangkah lebih baik jika melakukan langkah preventif untuk menghindari pemblokiran, berikut tips-tipsnya:
- Gunakan PIN atau kode akses yang mudah ingat tapi dengan kombinasi yang kuat, hindari menggunakan tanggal lahir atau hal lain yang mudah diketahui orang lain.
- Salin PIN dan kode akses di tempat yang aman dan pergunakan kembali saat dibutuhkan.
Baca Juga : Cara Cek Saldo Flazz Bca Di HP Tanpa NFC
Demikian pembahasan mengenai cara registrasi ulang M Banking BCA,
semoga bisa menjadi referensi bagi nasabah yang mengalami masalah pada aplikasi BCA mobile.