Cara Cek Saldo E Money Mandiri sangat penting di pahami oleh setiap pengguna, pasalnya E money Mandiri dapat digunakan dalam pembayaran apapun seperti pembayaran jalan tol hingga belanja,
tentunya dalam penggunaannya sangat efektif karena tidak perlu lagi menenteng uang tunai untuk membeli sesuatu.
Bagi para penggunanya wajib memahami terkait isi saldo dari E money.
Hal tersebut berguna agar transaksi yang anda lakukan aman dan tidak terhalang karena kekurangan saldo.
Ada beragam metode yang dapat di pilih untuk mengetahui sisa saldo pada kartu tersebut.
Untuk lebih jelasnya simak informasi di bawah ini terkait cara cek saldo E money Mandiri baik di HP, ATM maupun indomaret.
Cara Cek Saldo E Money Mandiri
Produk uang digital yang sering disebut E money Mandiri ini telah banyak digunakan banyak orang karena kemudahannya, d
imana dalam penggunaan kartu prabayar tersebut telah memanfaatkan teknologi contactless
dan RFID (Radio Frequency Identification) yang dapat mempermudah proses pembayaran hanya dengan sentuhan dalam waktu yang singkat.
Namun apakah anda sudah tau cara cek saldo E money Mandiri ?
Melansir dari situs resmi bank Mandiri, cara cek saldo E money Mandiri dapat dilakukan dengan HP yang ber NFC
atau dapat dikatakan dengan komunikasi jarak dekat.
Tidak hanya dengan HP saja, cek saldo tersebut juga bisa dilakukan melalui ATM bahkan jika masih gaptek,
Dapat langsung melakukannya pada gerai indomaret terdekat.
Baca Juga : Kriya Mandiri: Gaji dan Cara Melamar
Sudah diketahui bahwa dengan menggunakan E money Mandiri,
Anda dapat merasakan beberapa keunggulan yang ditawarkan seperti,
cepatnya layanan dalam hitungan detik, mudah diaplikasikan,
aman karena telah menggunakan enkripsi digital, bisa dimiliki oleh pengguna yang nasabah
maupun non nasabah, serta dapat dipindah tangankan.
Cara Cek Saldo E Money Mandiri Di HP
Perlu diketahui bahwa ada beberapa aplikasi berbeda yang dapat anda pilih untuk cek saldo E Money Mandiri di HP
yang mempunyai fitur NFC atau Near Field Communication.
Untuk tahapannya juga sangat mudah sehingga dapat cek saldo dimanapun serta kapanpun
tanpa harus keluar rumah, dimana hanya perlu jaringan internet yang lancar saja untuk prosesnya.
Berikut langkah-langkah yang dapat di simak terkait cara cek saldo E money Mandiri di HP :
Via Tokopedia
- Download aplikasi Tokopedia di HP anda
- Aktifkan fitur NFC pada HP
- Kunjungi aplikasi Tokopedia
- Pilih opsi menu tagihan
- Sentuh opsi E money
- Lalu pilih cek saldo
- Tempelkan kartu E money Mandiri di belakang HP anda
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri muncul
- Selesai
Via Shopee
- Download aplikasi Shopee di HP anda
- Aktifkan fitur NFC pada HP
- Kunjungi aplikasi Shopee
- Pilih opsi menu pulsa, tagihan, dan hiburan.
- Tap uang elektronik
- Lalu klik update saldo
- Sentuh opsi E money Mandiri
- Tempelkan kartu E money Mandiri di belakang HP anda
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri muncul
- Selesai
Baca Juga : Saldo Minimal Mandiri: Silver Dan TabunganKu
Via Bukalapak
- Download aplikasi Bukalapak di HP anda
- Aktifkan fitur NFC pada HP
- Kunjungi aplikasi Bukalapak
- Sentuh opsi E money Mandiri
- Tempelkan kartu E money Mandiri di belakang HP anda
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri muncul
- Selesai
Via Livin’ Mandiri
- Aktifkan fitur NFC pada HP
- Login pada akun Mandiri anda
- Kunjungi aplikasi Livin’ Mandiri.
- Tempatkan dan tempel kartu E money Mandiri di belakang HP anda
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri muncul
- Selesai
Via Mandiri online
- Aktifkan fitur NFC pada HP
- Download aplikasi Mandiri online
- Login pada akun Mandiri anda
- Tap ikon E money
- Klik Lihat atau Perbarui Saldo
- Tempatkan dan tempel kartu E money Mandiri di belakang HP anda
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri muncul
- Selesai
Cara Cek Saldo E Money Mandiri Di ATM
Selain cek saldo menggunakan HP, E Money Mandiri juga dapat di cek lewat mesin ATM Mandiri.
Untuk langkah-langkahnya, anda dapat melakukan beberapa tahapan berikut ini :
- Kunjungi mesin ATM Mandiri yang bertanda E money
- Tekan tombol hijau pada mesin ATM
- Pilih opsi menu E money
- Lalu klik menu cek saldo
- Tempatkan kartu di panel E money Mandiri
- Tunggu hingga saldo E money Mandiri terlihat
- Selesai
Baca Juga : Pinjaman bank Mandiri: Cara, Bunga Dan Syarat Untuk Karyawan
Cara Cek Saldo E Money Mandiri Di Indomaret
Jika masih belum memahami terkait langkah-langkah pengecekan lewat HP maupun ATM,
kalian dapat langsung mengunjungi gerai indomaret terdekat untuk mengetahui saldo dari E money anda.
Sebagai tambahan informasi, E money Mandiri ini dapat membantu dalam transaksi digital sebagai pengganti dari transaksi tunai.
Selain itu produk ini dapat digunakan selama seumur hidup.
Tentunya dengan adanya saldo minimum tersendiri dalam jangka waktu yang tidak terbatas.
Berikut langkah-langkah sederhana terkait Cara Cek Saldo E Money Mandiri di Indomaret yang dapat anda simak :
- Kunjungi gerai Indomaret terdekat
- Mintalah petugas kasir untuk membantu pengecekan saldo
- Selesai
Cukup praktis bukan ?
Demikianlah sedikit informasi yang dapat kami ulas terkait cara cek saldo E money Mandiri baik di HP,
ATM maupun indomaret. Semoga bermanfaat. Sekian dan terima kasih.