5 Cara Daftar QRIS BRI Dan Biaya Terbaru

QRIS BRI

Dilansir dari laman resminya, QRIS BRI merupakan standar kode QR nasional yang berguna untuk memudahkan pembayaran QR di Indonesia.

Dengan kode QR yang bersifat nasional tersebut, segala jenis bentuk transaksi yang dilakukan menggunakan QRIS ini akan lebih praktis dan terjaga keamanannya

Nantinya kalian dapat melakukan transaksi pembayaran dengan memakai berbagai aplikasi hanya dengan memindai satu kode QR pada merchant.

Menarik bukan ?

Berikut ini akan diulas lebih lanjut terkait QRIS BRI beserta cara daftar, cara bayar dan biaya adminnya. 

Simak selengkapnya di bawah ini !

Baca Juga : Cara Mengaktifkan Mobile Banking BRI & Aktivasi

QRIS BRI

QRIS BRI

Seiring dengan kemajuan zaman, kini transaksi pembayaran semakin mudah dilakukan dengan dompet digital / e-wallet. 

Salah satu metode pembayaran praktis yang dapat kalian lakukan adalah dengan menggunakan QRIS bank BRI.

QRIS BRI merupakan sistem pembayaran nontunai yang mudah digunakan karena memakai sebuah standar kode QR nasional.

Kode QRIS ini dapat kalian gunakan dengan berbagai keperluan. Untuk penggunaannya terdapat beberapa kategori yang dibedakan.

Adapun beberapa kategori pengguna tersebut seperti kelompok perorangan, badan usaha, pendidikan, SPBU serta yayasan atau donasi.

Keuntungan dengan adanya QRIS tidak hanya dirasakan merchant namun juga pengguna aplikasi. 

Mengutip dari laman resmi qris.id, berikut ini beberapa keuntungan dalam memakai kode QRIS bank BRI baik untuk pengguna ataupun merchant. 

Bagi Pengguna Aplikasi 

  • Pembayaran lebih praktis karena memakai sistem kode QR terbaru
  • Lebih mudah 
  • Efektif, dapat digunakan untuk semua jenis merchant.
  • Pembayaran akan lebih aman

Bagi Merchant 

  • Memperluas penjualan
  • Meningkatkan branding
  • Mengikuti mode terkini
  • Lebih mudah dan praktis karena cukup memakai satu kode QR
  • Menghindari adanya uang palsu
  • Tidak perlu uang kembalian untuk pelanggan
  • Transaksi tercatat secara otomatis
  • Memudahkan dalam pencatatan penjualan 
  • Lebih mudah untuk memisahkan antara uang usaha dengan pribadi
  • Menghindari adanya tindakan kriminal seperti pencurian
  • Membentuk informasi credit profile 
  • mempermudah mendapatkan kredit.

Baca Juga : Deposito BRI: Minimal, Simulasi & Cara

Cara Daftar QRIS BRI

QRIS BRI

Sebelum membahas mengenai Cara daftar QRIS BRI, kalian perlu menyiapkan beberapa syaratnya terlebih dahulu.

Berikut beberapa syarat untuk mendaftar layanan kode QRIS bank BRI :

Syarat Pendaftaran untuk Kategori Perorangan 

  • Foto / scan KTP pemilik usaha
  • No. kartu keluarga (KK) sesuai KTP

Syarat Pendaftaran untuk Kategori Badan Usaha 

  • Scan KTP pemilik usaha
  • No. KK sesuai KTP terdaftar
  • Foto akta perusahaan sesuai nama badan usaha
  • Foto NPWP Perusahaan
  • Foto Surat Kuasa Asli (jika nasabah adalah wakil yang ditunjuk badan usaha)

Syarat Pendaftaran untuk Kategori Pendidikan 

  • Scan KTP pemilik usaha
  • No. KK sesuai KTP terdaftar
  • Foto akta pendirian lembaga sesuai nama lembaga
  • Foto NPWP Perusahaan 
  • Foto Surat Kuasa Asli (jika nasabah adalah wakil yang ditunjuk badan usaha)

Syarat Pendaftaran untuk Kategori Yayasan / Donasi

  • File gambar NPWP
  • File gambar Akta Pendirian Yayasan, Surat Yayasan Resmi / Surat ketetapan dari pemerintah
  • File gambar KTP PIC (pihak yang diberi kuasa)
  • No. KK sesuai KTP terdaftar
  • Download Form registrasi InterActive QRIS (harus tanda tangan basah)
  • Surat kuasa harus ada nama PIC dan tanda tangan diatas materai
  • Surat harus diisi manual dan ditandatangani basah
  • Foto tersebut kemudian diunggah bersama file lainnya.

Baca Juga : Bunga Deposito BRI dan Cara Menghitung

Setelah persyaratan diatas telah anda siapkan, selanjutnya ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukan cara daftar QRIS BRI.

  1. Isilah seluruh data
  2. Lakukan pembayaran varian
  3. Unggah semua dokumen secara lengkap
  4. Isi seluruh data  di link https://qris.id/register/now.php?idir=pages/registration.php
  5. Merchant harus menandatangani form syarat dan kebijakan QRIS yang berlaku.
  6. Kemudian sistem akan mengaktifkan data dan dokumen. 
  7. Jika data benar, maka data tersebut akan didaftarkan secara manual ke PTEN
  8. Tunggulah National Merchant ID (NMID) dari PTEN 
  9. Setelah NMID keluar, sistem akan mengirim username dan password ke email anda
  10. QRIS yang sudah keluar akan dicek oleh tim InterActive 
  11. Jika NMIS dan QRIS telah lolos kontrol, tahap berikutnya yakni proses design. 
  12. Terakhir QRIS anda akan tertera di dashboard
  13. Unduh file tersebut

Cara Bayar QRIS BRI

QRIS BRI

Untuk cara bayar QRIS dapat kalian lakukan dengan sangat mudah dan praktis,

dimana nasabah dapat memanfaatkan fasilitas QRIS yang dimiliki oleh aplikasi BRI mobile 

Berikut simak langkah-langkah dibawah ini !

  • Kunjungi aplikasi BRImo
  • Lalu masukan username dan Password
  • Kik ikon QRIS 
  • Scan kode QR yang ada pada merchant
  • Pastikan nama merchant sudah sesuai 
  • Pilih Sumber dana 
  • klik OK
  • Cek rincian pembayaran 
  • Pilih Bayar
  • Input PIN
  • Proses transaksi dengan QRIS telah berhasil

Biaya Admin Merchant QRIS BRI

Terdapat beberapa biaya admin tambahan yang akan dikenakan pada saat melakukan transaksi dan melakukan settlement menggunakan QRIS bank BRI.

Berikut rinciannya :

Biaya Transaksi QRIS BRI

Jenis TransaksiBiaya
Transaksi Reguler0.7 %
Transaksi Bidang Pendidikan0.6 %
Transaksi di SPBU0.4 %
Transaksi Bantuan SosialFree

Baca Juga :

Biaya Settlement QRIS BRI

Nominal TransaksiBiaya
Dibawah Rp 50.000Rp 2.000
Diatas Rp 50.000Rp 3.000

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait QRIS BRI beserta cara daftar, cara bayar dan biaya adminnya. 

Semoga dapat bermanfaat. Sekian dan terimakasih.